#FANARTask [Tugas & Tanya Jawab]

Preview

#FANARTask adalah tugas membuat fanart yang akan dipimpin oleh L.Yi disertai dengan sejumlah pertanyaan mengenai tugasmu via facebook. Berikut ini tugasnya, batas akhir samai hari Jumat, 4 Oktober 2013. Untuk info lebih lanjutnya, silakan hubungi L.Yi via page Kpop Fanfiction School.

1. Pilih salah satu dari dua cerita yang ada di bawah. Hanya satu.
2. Dari cerita tersebut, buat satu cover fanfict
3. Mulai hari minggu, kalian bisa mengumpulkannya lewat inbox fanpage, tapi ingat, kialian mengirimkan dalam dua format, satu PSD dan yang kedua adalah JPEG. L.Yi akan memberi kalian komentar dan kalian bisa memperbaikinya sebelum batas pengumpulan.

Contoh Hasil Akhir 1

 Title : Twin Love??!!
Author : L.Yi
Cast(s) : Jo Young Min [Boyfriend]; Jo Kwang Min [Boyfriend]; Kwon So Hyun [4Minute]
Length : Drabble
Genre : AU, romance, friendship, school life
Rating : T15

Aku berlari melewati lorong kelas yang sepi dengan alasan ke toilet. Astaga! Wajahku pasti merah padam! Ini buruk. Apa-apaan ini So Hyun? Ini tidak mungkin! Tolong katakan ini tidak mungkin! Rasanya aku ingin ditelan bumi, detik ini juga! Oh, kumohon!

Well, hari ini Kwang Min pulang dari Amerika. Kwang Min adalah adik kembar Young Min, pria yang selama tiga tahun kusukai. Dan hari ini pula, dia tak sengaja—aku tidak yakin dia tidak sengaja sebenarnya—mendorongku hingga kami jatuh, dia menimpa diriku dan wajah kami sangat dekat!

Aku sampai di toilet, kubasuh wajahku, setelah tenang aku segera kembali ke kelas. Mataku menangkap sosok Young Min yang duduk dan mengobrol dengan teman-temannya, aku baru sadar, perhatian kelas terbagi menjadi dua, satu pada Young Min, satu lagi pada Kwang Min.

Sebenarnya aku tidak mengerti, mereka saudara kembar, tapi mereka tidak akrab? Kudengar orang tuanya bercerai sehingga Kwang Min menetap di Amerika, ada juga yang bilang Kwang Min hanya ikut menemani sang Ayah yang dipindah tugaskan ke Amerika, dan Young Min tetap berada di Korea bersama ibunya yang merupakan akuntan salah satu perusahaan lokal.

“So Hyun-ah! Kau mau ikut kami karoeke pulang sekolah?” teriak Kwang Min dari tempatnya, duduk di meja.

“Ikut kami saja, kami mau ke Myeongdong!” sahut Young Min, berbanding balik dengan Kwang Min, dia duduk di kursi, tipikal seorang ketua kelas yang baik.

Ini buruk! Aku ingin ikut Kwang Min! Lalu bagaimana dengan Young Min? Sepertinya otak kananku mengajakku untuk ikut Young Min! Ini tidak mungkin! Aku tidak mungkin menyukai kembar itu kan? Katakan ini bohong!

“Aku…”

Contoh Hasil Akhir 2

Title : 41 Days
Author : L.Yi
Cast(s) : Kim Ki Bum [SHINee]; Amber Josephine Liu [f(x)]
Length : Drabble
Genre : AU, romance, friendship, school life
Rating : T15

“Wohooo! Apa yang terjadi padamu, Key?” tanya Amber menahan dirinya untuk tidak meledakkan tawanya.

“Oh, come on, Amber!”

Taman sekolah yang sebelumnya menjadi tempat berpijak beberapa burung gereja, hanya karena teriakan dua musuh itu segera terbang menjauh dan mencari tempat yang dapat melindungi indra pendengarannya.

“Apa lagi kali ini? Nilai ulanganmu terendah di antara Jin Ki, Jong Hyun, Min Ho dan Tae Min lagi?”

“YA!!! Dari mana kau tahu itu??!!” seru Key kesal.

“Jin Ri. Kau tidak lupa, ‘kan, kalau Jin Ri pacar Min Ho?” ujar Amber lagi, agaknya menyindir Key.

“Kau benar-benar menyebalkan!”

“Aku juga membencimu, dan aku tidak akan mau menjadi pacarmu selama empat puluh satu hari, aku tidak mau pergi ke neraka!”

“Argh!!! Tolong Amber!” teriak Key frustasi.

Amber mengalihkan pandangannya, setengah berpikir dan setengah kesal. “Baiklah, aku mau jadi pacarmu selama empat puluh satu hari—”

Key bersorak girang, dia tidak harus mentraktir makan siang empat temannya selama setahun penuh!

“Tapi….” Sorakan Key berhenti. “Kau harus mengerjakan seluruh tugasku dan mentraktir makan siang. Bagaimana?”

Sebenarnya Key agak keberatan, tapi persyaratan Amber selama empat puluh satu hari lebih baik ketimbang harus mentraktir empat temannya selama setahun penuh.

“Baiklah. Deal.” Key menyodorkan tangannya.

Amber mengulurkan tangannya, menyalam Key dengan kekuatan penuh membuat Key tersenyum terpaksa, sedikit mengeluarkan keringat dinginnya, sedangkan Amber berusaha menutupi seringaiannya dengan senyum.

_______________________________________________________________________________________________

#FANARTask’s Kpop Fanfiction School on 20 September

Veronica Hwang Ji Na

Q: Ssaem, aku mau nanya soal png. Misal kalo liat png itu motongnya rapi banget apa motongnya pake pen tool atau ada cara lain? Trus kalo motong helaian rambut pake apa, ssaem?? Makasih sebelumnya. Maaf kepanjangan

A: Setahu L.Yi, orang yang membuat PNG ada dua, satu PNG yang dia gambar sendiri, dan yang kedua adalah memotong background gambar sehingga gambar tersebut hanya tersisa orangnya saja.
Yang kamu maksud adalah yang kedua. Biasanya, orang yang memotongnya rapi itu sudah terbiasa memotong dengan jeli, dan teliti, atau dia memang orang yang rapi.
Untuk memotong kelaian rambut, ada baiknya menggunakan foto yang ukurannya sangat besar (agar lebih mudah), perbesar sampai 100%, kalau memang masih kurang besar, bisa sampai lebih asal nyaman saja. Gunakan lasso tool saja: polygonal lasso tool atau magnetic lasso tool. Kalau warna background dan gamabr yang tidak ingin dipotong berbeda jauh, gunakanlah Magic Wand Tool yang praktis. Kamu bisa mencoba dengan tool seleksi yang lain juga.

Cherry Hee

Q: untuk penggunaan tool lasso tool dan teman2ny ak masih bingung ._. setelah di seleksi apa gambar bisa langsung di pindah?

A: Untuk Lasso Tool dan kawan-kawan yang sama-sama menyeleksi, setelah diseleksi kan ada semut yang mengitari bagian yang diseleksi, untuk memindahkannya, gunakan CTRL + C (Copy) atau CTRL + X (Cut) untuk memindahkannya ke canvas yang sama atau canvas yang berbeda.

Cherry Hee

Q: Aku mau tanya juga soal shape.. klau sering di resize kualitas gambarny makin buruk ya? itu gmna solusinya

A: Well, setahu L.Yi, objek apa pun yang di resize semakin besar kualitas gambarnya akan berkurang (jika rationya tetap sama). Apa lagi jika rationya sudah berbeda, ukuran gambar semakin besar, gambar akan terlihat melar atau gepeng.
Untuk Shape, biasanya resize ini tidak terlalu berpengaruh sekilas, namun tetap akan mempengaruhi kualitas gambar.
Gambar yang di resize terlalu kecil kadang tidak bagus juga. Namun, untuk shape yang di resize menjadi kecil tidak ada masalah, pengecualian, ketika bentuk awal adalah sedang, kemudian diresize menjadi kecil, kemudian di resize lagi menjadi besar, kualitas gambar juga jelek.

Ismi Maryani Putri

Q: Ssaem, ak mw tanya nyari brush tool yang bagus dimana?

A: brusheezy.com atau devianart.com

Linda Muthiara

Q: Ssaem caranya nambah koleksi font, brush, shape dsb di photoshop itu gimana? dan dimana? . terus aku belum bisa nyisipin background…kalau aku tekan CTRL+ O yang keluar malah tab baru.

A: Font download fontnya (dafont.com), jika dalam bentuk .zip, extract terlebih dahulu, kemudian klik filenya, klik kanan install, atau double klik, cari kotak tulisan install, atau juga bisa filenya dicopy ke file font di control panel. Brush & Shape & Pattern buka kotak yang isinya pilihan brush, shape, dan pattern (tempatnya itu semua beda, tapi karena cara makenya sama L.Yi gabungin -_-) klik setting, lalu klik Load Brsh/Shape/Pattern, cari filenya, klik. Brush, Shape, Pattern dapat di download di brusheezy.com, atau bisa juga cari di deviantart, kadang-kadang ada. CTRL +O untuk membuka file. Mungkin kamu mau membuka foto yang akan dijadikan background, setelah kamu buka, kamu duplicate layer saja ke canvas tempat kamu berkarya

Kim Min Jung

Q: Ssaem, kalo nyari background yang lucu-lucu, serem sama yang berkesan galau di mana? Soalnya kalo di google berasa itu-itu aja alias aneh dan garing ._. #pertanyaanGajeMacamApaIni xD

A: Deviantart, kamu keywordnya texture (misalnya Dark Texture). Agar tidak monoton, gabungkan saja background2 tersebut. kamu juga bisa membuat background sendiri dengan brush atau pattern.

Putri Kurnia Nurmala

Q: Ssaem, minta link kumpulan gambar ulzang cewek, dong. Minim stok, nih. ._.

A: soal yang ini L.Yi biasanya browsing di google  tapi kalau mau bisa coba ke tumblr => http://fuckyeahuhljjang.tumblr.com/http://ulzzanggirls.tumblr.com/

share: by L.Yi @kpopfanfictionschool

Tinggalkan komentar